Ciri Ciri Cowok Marah dan Jatuh Cinta



Marah dan cinta, memang bukan hal yang identik, namun disini kita akan mencoba membahas sedikit tentang ciri ciri cowok marah dan tanda pria sedang jatuh cinta pada cewek. Buat kamu para wanita mungkin patut mengetahui apa saja ciri-ciri cowok jatuh cinta karena kita-kita tidak akan tahu kalau sebenarnya dia sedang menyimpan rasa pada kita sampai kita mengenali cirinya.

Beberapa ciri cowok marah dapat dilihat dari perubahan tingkah lakunya yang menunjukkan siapa dia sebenarnya. Orang yang sedang marah tak pandai menyembunyikan sesuatu, sehingga apa yang terlihat saat itu bisa jadi merupakan identitas yang menunjukkan seperti apa sebenarnya sifatnya.

Cowok yang lagi marah juga suka menyendiri, mudah tersinggung, dan sangat sensitif. Kalau kamu dekati dan ngomong salah sedikit saja, maka hal itu akan menjadi alasan untuknya meluahkan kemarahannya padamu.

Hal yang paling tepat kamu lakukan apabila pacar sedang marah adalah membiarkannya dan memebri waktu padanya untuk menenangkan diri. Ada kalanya cowok juga butuh sendiri, perlu menghindar dari sikapmu yang mungkin cenderung mengatur dan mengekang.

Jika suasana sudah membaik, tak sedikit pria yang mulai bicara sama kamu, dan menjelaskan sendiri tentang masalah yang membuatnya marah, nah disaat itu kamu dapat saling memberi masukan dan memberi semangat. Pastikan untuk menjadi orang yang selalu ada untuknya namun juga jangan sampai terlalu berlebihan.

Sedangkan untuk tanda-tanda pria yang sedang jatuh cinta dapat dilihat dari sifatnya yang terkesan 'berbeda' saat berdekatan dengan cewek. Coba kamu perhatikan, kalau dia terkesan menjadikanmu orang yang 'spesial' dan berbeda dari teman-temanmu, bisa jadi dia memang menaruh hati padamu.

Cowok biasanya jarang berterus terang tentang perasaannya, kalau dia lagi jatuh cinta dia lebih memilih untuk diam. Tak jarang cowok malah terkesan dingin dan cuek, padahal dia memendam perasaan yang dalam sama kamu.




0 Response to "Ciri Ciri Cowok Marah dan Jatuh Cinta"

Post a Comment